Objektif

Objektif

Warga Denpasar Wajib Punya Aplikasi Ini!



Halo semua, kembali lagi bareng saya diblog ini, Nah buat kamu warga Denpasar seperti saya, kamu wajib punya aplikasi keren ini, aplikasi ini namanya PRO Denpasar (Pengaduan Rakyat Online Kota Denpasar) dibuat Pemkot Denpasar berisi informasi seputar kota yang kita cintai ini, Mulai dari pengaduan masyarakat, informasi terupdate melalui fitur Denpasar Portal, Info Lowongan pekerjaan, Denpasar Sightseeing dan bahkan ada Live CCTVnya. Live CCTV ini menurut saya sangat berguna buat kamu yang aktif banget. Misalnya kamu mau berangkat sekolah atau ke tempat kerja, nah sebelum berangkat kamu bisa cek kondisi lalu lintas yang akan kamu lalui nantinya. This is coolest feature ever! Bagaimana appnya, Yuk simak!

Cakep banget desainnya

Nah ketika membuka appnya, kita disambut opening yang keren gila!. Desainnya simpel dan mantap, terlihat elegan juga, 

Simpel dan mudah dioperasikan

Nah ini dia tampilan menunya, menurut saya sih, ini cukup simpel, dalam arti tidak terlalu sulit dioperasikan, icon iconnya juga eyecatching sekali, 


Pertama saya ingin lihat fitur Pengaduan Online, tidak ada masalah sih, pengoperasiannya juga mudah. Tapi menurut para pengguna, kadang - kadang terjadi crash atau langsung keluar dari app ketika sedang menyisipkan foto untuk laporan, semoga bisa diperbaiki kedepannya



Lanjut fitur Portal Denpasar, ini fitur yang oke banget kalo menurut saya, disini berisi informasi terupdate tentang kegiatan - kegiatan Pemkot dan Informasi tentang hal - hal yang ada di Denpasar. Oke banget, tidak ada masalah yang berarti dalam pengoperasiannya

Ini nih fitur Keren banget
Tampilan Live CCTVnya!

Ini dia fitur Kerennnn banget, Nah sebelum masuk ke CCTVnya kita harus pilih dulu titik titik lalu lintas mana yang akan kita pantau, Nah biasanya sekolah saya lewat Gatsu Nangka, disini bisa terlihat LIVE! a.k.a Real Time keadaan lalu lintasnya. Kalau misalnya macet kita jadi bisa menghindarinya dan memakai jalur alternatif seperti ke Jalan Ratna misalnya

Ini juga keren banget, bagi yang belum bekerja

Fitur ini berisi informasi tentang Denpasar mulai Kuliner sampai Tempat Belanja

Ini juga fitur keren dan useful menurut saya, namanya juga SightSeeing pasti berhubungan dengan hiburan, rekreasi atau wisata. Buat para orang asing atau yang berlibur di Denpasar, fitur ini akan sangat membantu!

Sekian sedikit ulasan saya tentang app ini, Overall app ini keren parah!!, pengoperasiannya mudah, desainnya mantap dan elegan. Kedepannya saya harap app ini terus diupdate untuk kemudahan akses informasi warga Kota yang aktif seperti kita ini!.

Logo PRO Denpasar sepenuhnya oleh Pemkot Denpasar

Silakan sampaikan komentar, kritik, maupun saran kamu semua di kolom komentar See Ya






1 komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.